Stay up to date with the latest corporate strategic initiatives and achievement of Telkomsigma
Serpong – Telkomsigma, melalui Business Unit Multi Industry & Enterprise Solution Delivery, menggelar acara Sport Day yang bertajuk Retro Sport di The Breez BSD, pada Jumat(25/10).
Acara mendapatkan antusias yang tinggi dan dihadiri oleh jajaran manajemen yaitu Direktur Utama Telkomsigma, Dwi Sulistiani, Direktur Finace & Risk Management Telkomsigma, Rina Susanti, dan Direktur Delivery & Operation Telkomsigma, I Wayan Sukerta, serta seluruh karyawan Telkomsigma dari lintas business unit. Selain itu, acara ini juga menjadi momen penting untuk mempererat hubungan internal perusahaan, meningkatkan semangat kebersamaan, dan menjaga keseimbangan antara produktivitas kerja dan kesehatan fisik.
Dengan mengusung tema Retro Sport, kegiatan ini menghadirkan suasana penuh semangat dan nuansa baru. Pasalnya seluruh peserta kompak menggunakan outfit olahraga yang populer di era 80-an dan 90-an. Dalam acara ini juga manajemen Telkomsigma, memberikan apresiasi kepada atlet Telkomsigma yang berhasil meraih kejuaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) serta karyawan yang telah lolos uji kompetensi Google Certified batch pertama.
Direktur Utama Telkomsigma, Dwi Sulistiani, dalam sambutannya menyampaikan bahwa acara ini merupakan bagian dari upaya perusahaan untuk membangun budaya kerja yang sehat dan dinamis. "Keseimbangan antara kinerja dan kesehatan fisik adalah kunci untuk mencapai produktivitas jangka panjang. Retro Sport Day ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga sarana untuk memperkuat hubungan antar tim dan menumbuhkan semangat kolaborasi yang lebih solid," ungkapnya.
Dengan semangat kebersamaan dan antusiasme yang tinggi, Retro Sport Day berhasil menciptakan suasana yang energik dan inspiratif. Acara ini diharapkan dapat memotivasi seluruh karyawan untuk terus menjaga keseimbangan antara aktivitas kerja dan kesehatan fisik, serta meningkatkan sinergi dalam mencapai tujuan strategis perusahaan. Telkomsigma berkomitmen untuk terus mendukung program-program yang mendukung kesejahteraan dan pengembangan sumber daya manusia di masa mendatang.
Other Event |
Contact Us
Let's Get Connected. Explore What We Can Do for You. For more inquiries, please contact us through our social media channels below.
www.telkomsigma.co.id
|